Rayakan Milad ke-13, SIT Dauroh Ajak Masyarakat Lebih Peduli Kesehatan

Tangerang, (25/02) – Dalam rangka memperingati Milad ke-13, SIT Dauroh menggelar serangkaian kegiatan meriah yang tidak hanya mengenang perjalanan 13 tahun berdirinya, tetapi juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan. Dengan bertemakan "Sehatkan Diri, Kuatkan Negeri, Eratkan Silaturahmi", perayaan ini dihadiri oleh wakil bupati terpilih periode 2025-2030 yaitu Intan Nurul Hikmah, Arif Rachman Hakim selaku Camat Curug, Angga Yulyantono selaku Sekretaris Kecamatan Curug, Ridwan Firdaus selaku Lurah Sukabakti Kecamatan Curug, Siti Masnoviastri selaku Pembina Yayasan Daud Rodiah One, TK-SD Se-Kecamatan Curug dan seluruh warga SDIT- SMPIT Dauroh.
Acara ini dimulai dengan sambutan ketua Dauroh Fair yaitu Siti Hodijah yang mengatakan bahwa Dauroh Fair ini adalah event tahunan yang diselenggarakan dalam rangka memperingati milad Dauroh, yang tahun ini menginjak usia ke-13. Dauroh Fair 2025 tahun ini mengadakan kegiatan jalan sehat yang bertujuan sebagai untuk menumbuhkan budaya hidup sehat di kalangan siswa dan masyarakat.
Siti Masnoviastri Hasibuan selaku pembina yayasan Daud Rodiah One menyampaikan bahwa perjalanan dauroh sampai Usia ke-13 ini sangat luar biasa. Ajang yang dilaksanakan setiap tahun ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi seluruh warga SIT Dauroh dan masyarakat yang ada di kecamatan Curug dan sekitarnya. Dauroh Fair tahun mengajak seluruh masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan.
Selanjutnya Intan Nurul Hikmah selaku Wakil Bupati Tangerang mengapresiasi SIT Dauroh dalam setiap perkembangan usia apalagi dengan program inklusi yang telah dilaksanakan sehingga menjadi salah satu sekolah percontohan untuk inklusi di kabupaten Tangerang
"Selamat Milad yang ke-13 untuk SIT Dauroh, semoga terus berkembang dan berkontribusi dalam mencetak generasi berakhlak mulia serta tetap menjadi contoh bagi lembaga pendidikan yang lain" Ujarnya.
Selanjutnya acara jalan sehat yang dimulai dengan penekanan tombol sirene, party poopers dan permainan marching band sebagai simbol peresmian acara. Intan Nurul Hikmah mengibarkan bendera start sebagai tanda dimulainya jalan sehat. Rute jalan sehat yang ditempuh melewati area strategis di sekitar sekolah yaitu sepanjang jalur SIT Dauroh-Paramount sehingga menambah keseruan dan kekompakan antar peserta.
Tak ketinggalan, Bazaar Amal Barang Bekas Berkualitas (BarBeKu) hadir sebagai momen berbagi. Melalui bazaar ini, dana yang terkumpul disalurkan untuk kegiatan sosial, sekaligus menumbuhkan semangat kepedulian dan solidaritas kepada masyarakat sekitar.
Acara semakin meriah dengan adanya doorprize yang memberikan berbagai hadiah menarik kepada para peserta, ada yang mendapatkan TV, mesin cuci, kipas angin, dispenser, setrika, magic com dan sembako lengkap.
Selanjutnya penampilan siswa yang tak kalah memukau. Siswa-siswi SIT Dauroh menampilkan Tarian Salam, Tarian Saman, Taekwondo dan penampilan musik dengan lagu yang berjudul "Harta Berharga" yang menghangatkan suasana. Hal ini memperlihatkan bahwa kreativitas dan bakat seni juga merupakan bagian penting dari pendidikan di SIT Dauroh.
"Melalui jalan sehat, saya merasa lebih energik dan terhubung dengan lingkungan sekitar. Kebersamaan yang terjalin membuat hari saya semakin bermakna. Full Doorprize lagi. Keren untuk SIT Dauroh yang sukses menyelenggarakan acara jalan sehat ini," Ujar Salah satu peserta jalan sehat yang bernama Fitrilia Firdaosi.
Dengan suksesnya perayaan ini, SIT Dauroh kembali menegaskan komitmennya dalam mencetak generasi unggul yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga sehat, kreatif, dan peduli terhadap lingkungan sosial.